Pendidikan agama Buddha dan budi pekerti SMP Kelas VII

Kurikulum 2013 dirancang sebagai kendaraan untuk mengantarkan peserta didik menuju penguasaan kompetensi sikap, pengetahuan, dan keterampilan.Pendekatan ini selaras dengan pandang andalam agama Buddha bahwa belajar tidak hanya untuk mengetahui dan mengingat(pariyatti), tetapi juga untuk melaksanakan...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Authors: Karsan, Karsan (Author), Effendie, Effendie (Author)
Other Authors: Nyanasuryanadi, Partono (Contributor), Utomo, Bhikkhu Budi (Contributor), Sampanno, Ditthi (Contributor), Priastana, Jo (Contributor), Sulani, Puji (Contributor), Susanto, Gimin Edi (Contributor)
Format: Academic Paper
Published: Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Badan Penelitian dan Pengembangan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2017.
Subjects:
Online Access:Get Fulltext
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Kurikulum 2013 dirancang sebagai kendaraan untuk mengantarkan peserta didik menuju penguasaan kompetensi sikap, pengetahuan, dan keterampilan.Pendekatan ini selaras dengan pandang andalam agama Buddha bahwa belajar tidak hanya untuk mengetahui dan mengingat(pariyatti), tetapi juga untuk melaksanakan (patipatti), dan mencapai penembusan (pativedha). "Seseorang banyak membaca kitab suci, tetapi tidak berbuat sesuai dengan ajaran, orang yang lengah itu sama seperti gembala yang menghitung sapi milik orang lain, ia tidak akan memperoleh manfaat kehidupan suci." (Dhp.19). Untuk memastikan keseimbangan dan keutuhanketiga ranah tersebut, pendidikan agama perlu diberi penekanan khusus terkait dengan pembentukan budi pekerti, yaitu sikap atau perilaku seseorang dalam hubungannya dengan diri sendiri, keluarga, masyarakat dan bangsa, serta alam sekitar. Proses pembelajarannya mesti mengantar mereka dari pengetahuan tentang kebaikan, lalu menimbulkan komitmen terhadap kebaikan, dan akhirnya benar-benar melakukan kebaikan. Dalam ungkapan Buddhanya, "Pengetahuan saja tidak akan membuat orang terbebas dari penderitaan, tetapi ia juga harus melaksanakannya" (Sn. 789). Buku Pendidikan Agama Buddha dan Budi Pekerti Kelas VII ini ditulis dengan semangat itu. Pembelajarannya dibagi kedalam beberapa kegiatan keagamaan yang harus dilakukan peserta didik dalam usaha memahami pengetahuan agamanya dan mengaktualisasikannya dalam tindakan nyata dan sikap keseharian, baik dalam bentuk ibadah ritual maupun ibadah sosial. Peran guru sangat penting untuk meningkatkan dan menyesuaikan daya serap peserta didik dengan ketersediaan kegiatan yang ada pada buku ini.
Item Description:http://repositori.kemdikbud.go.id/6908/1/buku%20siswa%20budha.pdf