STUDI PENGEMBANGAN PETA RESPON SPEKTRA DI BATUAN DASAR DAN PERMUKAAN KOTA SEMARANG

ABSTRAK Semarang sebagai ibukota Jawa Tengahmemiliki potensi yang terbilang tinggi terhadapterjadinya gempa bumi.Upaya mitigasi yang dapat dilakukan untuk mengurangi kerugian akibat gempa bumi adalah dengan membuat peta gempa yang disajikan dalam skala kecil (peta mikrozonasi). Peta tersebut memuatp...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Authors: Arif , Rahmatullah (Author), Rd. Rani , Auliani (Author)
Format: Academic Paper
Published: 2015-04-02.
Subjects:
Online Access:http://eprints.undip.ac.id/46393/
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:ABSTRAK Semarang sebagai ibukota Jawa Tengahmemiliki potensi yang terbilang tinggi terhadapterjadinya gempa bumi.Upaya mitigasi yang dapat dilakukan untuk mengurangi kerugian akibat gempa bumi adalah dengan membuat peta gempa yang disajikan dalam skala kecil (peta mikrozonasi). Peta tersebut memuatparameter-parameter respon spektra yang diperlukan dalam perhitungan struktur tahan gempa, yaitupercepatan puncak dan respon spektra percepatandi batuan dasar dan permukaan.Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah hasil pengeboran tanah sejumlah 211 titik pada 119 lokasi di Semarang.Hasil penelitian ini adalah peta mikrozonasi berupa peta respon spektra di batuan dasar dan permukaan Semarang. Peta respon spektra di batuan dasar meliputi peta percepatan batuan dasar puncak (PGA) dan percepatan batuan dasar pada periode pendek 0,2 detik (S_s) serta periode 1 detik (S_1).Untuk menentukan respon spektra di permukaan, diperlukan faktor amplifikasi seismik sesuai dengan klasifikasi situs.Peta faktor amplifikasi seismik tersebut meliputi peta koefisien situs (F_PGA) dan amplifikasi untuk percepatan pada getaran periode pendek 0,2 detik (F_a) serta periode 1 detik (F_v). Sementara itu, peta respon spektra di permukaan meliputi peta percepatan permukaan puncak (PSA), percepatan permukaan pada periode pendek 0,2 detik (S_MS) serta periode 1 detik (S_M1), danpercepatan spektral desain untuk periode pendek 0,2 detik (S_DS) serta periode 1 detik (S_D1). Kata kunci: gempa bumi, mitigasi bencana gempa bumi, peta gempa, peta mikrozonasi, respon spektra gempa
Item Description:http://eprints.undip.ac.id/46393/1/abstract.pdf