Pengembangan Video Pembelajaran Animasi Menggunakan Software Sparkol (Videoscribe) Pada Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (Spldv)

Perkembangan teknologi dan informasi telah membawa perubahan pesat dalam aspek kehidupan manusia termasuk dalam dunia pendidikan saat ini. Era revolusi industri 4.0 sangat berdampak di lingkungan sekolah yang mengharuskan siswa melakukan kegiatan pembelajaran berbasis teknologi dan informasi. Pembel...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: FAIZIN, Ariyadi Nur (Author)
Other Authors: Kristiana, Arika Indah (Contributor), Pratama M, randi (Contributor)
Format: Academic Paper
Published: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, 2021-04-16T02:22:07Z.
Subjects:
Online Access:Get Fulltext
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
LEADER 04253 am a22002413u 4500
001 repository_unej_123456789_104143
042 |a dc 
100 1 0 |a FAIZIN, Ariyadi Nur  |e author 
100 1 0 |a Kristiana, Arika Indah  |e contributor 
100 1 0 |a Pratama M, randi  |e contributor 
245 0 0 |a Pengembangan Video Pembelajaran Animasi Menggunakan Software Sparkol (Videoscribe) Pada Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (Spldv) 
260 |b Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan,   |c 2021-04-16T02:22:07Z. 
500 |a 160210101008 
500 |a http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/104143 
500 |a PENDIDIKAN MATEMATIKA 
500 4 1 |u 0210101 
520 |a Perkembangan teknologi dan informasi telah membawa perubahan pesat dalam aspek kehidupan manusia termasuk dalam dunia pendidikan saat ini. Era revolusi industri 4.0 sangat berdampak di lingkungan sekolah yang mengharuskan siswa melakukan kegiatan pembelajaran berbasis teknologi dan informasi. Pembelajaran berbasis teknologi dan informasi memiliki keunggulan menjadikan pembelajaran menarik dan inovatif. Pembelajaran yang menarik akan memberi motivasi siswa berperan aktif dalam proses pembelajaran. Contoh media pembelajaran berbasis teknologi dan informasi adalah video animasi yang berisikan penjelasan materi melalui cerita kehidupan sehari hari. Mudahnya penggunaan alat teknologi seperti Personal Computer (PC) merupakan dampak positif dari perkembangan teknologi. Dari video animasi ini siswa dapat mempelajari suatu materi dengan interaktif dan menyenangkan pada pembelajaran matematika baik secara langsung maupun melalui kelas online. Video animasi ini menyajikan suatu materi pembelajaran melalui cerita kehidupan sehari hari pada materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV) yang terdiri dari 5 video pembelajaran animasi, yaitu: video Pembelajaran Pengenalan awal, Pembelajaran sub pokok Eliminasi, Pembelajaran sub pokok Substitusi, Pembelajaran sub pokok Grafik dan Pembelajaran sub pokok Gabungan. Pembuatan video animasi (2D) ini menggunakan aplikasi Software Sparkol (Videoscribe). Video animasi ini selain bisa di akses secara offline bisa juga di akses secara online melalui kelas online yang sudah disediakan (Google Clasroom). Sehingga siswa dapat belajar baik secara tatap muka maupun secara E-Learning. Hal ini tentunya mempermudah siswa dalam belajar matematika dirumah dikarenakan kondisi seluruh dunia tak terkecuali Indonesia yang mengalami pandemi virus Covid-19, yang mengakibatkan tidak boleh keluar rumah dan berkumpul dalam kelompok skala besar. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang bertujuan untuk menghasilkan video pembelajaran animasi pada materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV). Proses pengembangan pada penelitian ini menggunakan model Plomp modifikasi yang terdiri dari empat Fase, yaitu Fase Investigasi Awal, Fase Desain, Fase Realisasi, Tes dan Evaluasi. Uji coba penelitian ini dilakukan kepada siswa kelas VIII SMP 1 Jember. Uji coba dilakukan untuk mengetahui kepraktisan dan keefektifan video pembelajaran animasi yang dikembangkan. Hasil pengembangan video pembelajaran animasi pada penelitian ini sebagai berikut: Pertama kriteria kevalidan dengan nilai koefisien korelasi pada video animasi sebesar 0,91, termasuk dalam kategori valid dengan interpretasi sangat tinggi. Kedua praktis ditunjukkan dengan perolehan data angket respon siswa dengan persentase 91,6% dan menjadikan video pembelajaran animasi dikategorikan sangat baik Dan ketiga kriteria keefektifan ditunjukkan dengan presentase hasil tes belajar siswa dalam kategori tuntas atau mendapat nilai lebih dari sama dengan KKM adalah 80,95%, termasuk efektif melebihi kriteria minimal keefektifan video pembelajaran animasi. Berdasarkan hasil analisis data tersebut, maka diperoleh kesimpulan bahwa media pembelajaran matematika menggunakan video animasi pada materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV) telah memenuhi kriteria valid, praktis, dan efektif 
546 |a Ind 
690 |a VIDEO PEMBELAJARAN ANIMASI 
690 |a SISTEM PERSAMAAN LINEAR DUA VARIABEL (SPLDV) 
655 7 |a Thesis  |2 local 
787 0 |n http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/104143 
856 4 1 |u http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/104143  |z Get Fulltext