PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION(STAD)TERHADAP HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN AKUNTANSI KELAS X DI SMK PURNAWARMAN PURWAKARTA

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada perbedaan hasil belajar siswa yang menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe student teams achievement division (STAD) dengan hasil belajar siswa yang tidak menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe STAD pada mata pelajaran pengantar a...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Mery Apryani, - (Author)
Format: Academic Paper
Published: 2018-01-27.
Subjects:
Online Access:http://repository.upi.edu/34312/
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada perbedaan hasil belajar siswa yang menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe student teams achievement division (STAD) dengan hasil belajar siswa yang tidak menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe STAD pada mata pelajaran pengantar akuntansi. Penelitian ini dilakukan di SMK Purnawarman Purwakarta, dengan sampel penelitian yaitu kelas X Akuntansi 2 sebagai kelas eksperimen dan X Akuntansi 1 sebagai kelas kontrol. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan sensus yaitu semua populasi dijadikan sampel. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Quasi Eksperimen dengan Posttest- Only Control Design. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan uji-t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan pembelajaran STAD secara umum berlangsung efektif. Hasil pengujian hipotesis dengan menggunakan uji-t menunjukkan bahwa nilai t_(hitung )adalah sebesar 4,13 dan nilai t_(tabel )dengan α = 0,05 adalah 1,99. Karena t_hitung > t_tabel maka hasil belajar siswa yang menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe STAD lebih tinggi dari pada hasil belajar siswa yang tidak menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe STAD. Dengan adanya perbedaan tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan pembelajaran STAD berpengaruh terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran pengantar akuntansi.----The purpose of this research is to determine the results of the learning of students who are applying cooperative learning of STAD will be diferent from the learning outcomes students who do not apply cooperative learning of STAD on accounting subject. This research was conducted at SMK Purnawarman Purwakarta,the samples obtained were X Accounting 2 students as the experimental group and X Accounting 1 students as the control group. The technique of sampling was conducted with the Census. The research method used was Quasi-Experiments method with Posttest-Only Control Design. The t-test was used in the hypothesis testing. The results of the hypothesis testing used t-test showed that the value of t count is 4,13, whereas, t table with α value of 0.05 indicates the value of 1,99. Because tcount > ttable means that learning outcomes students apply cooperative learning of STAD is higher than on the outcomes of studying students who do not apply cooperative learning of STAD . As the result of these differences, hence, it can be concluded that the application of cooperative learning of STAD has effect on students learning outcomes in accounting subject.
Item Description:http://repository.upi.edu/34312/1/S_PEA_1300409_Title.pdf
http://repository.upi.edu/34312/3/S_PEA_1300409_Abstract.pdf
http://repository.upi.edu/34312/2/S_PEA_1300409_Table_of_Content.pdf
http://repository.upi.edu/34312/5/S_PEA_1300409_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/34312/4/S_PEA_1300409_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/34312/9/S_PEA_1300409_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/34312/8/S_PEA_1300409_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/34312/6/S_PEA_1300409_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/34312/7/S_PEA_1300409_Bibliography.pdf
http://repository.upi.edu/34312/10/S_PEA_1300409_Appendix.pdf